Pages

Minggu, 29 Januari 2012

About Yesung (again) :)


beberapa fakta mengenai Yesung:
1.Yesung termasuk orang yang paranoid. Dia tidak bisa ditinggal sendirian walaupun hanya sementara, karena hal itu akan membuatnya merasa kesepian, bahkan stress. Karena itu, pernah ada seorang psikiater yang memberikan saran dengan orang-orang yang akrab dengannya (Shindong, Leeteuk, Kyuhyun) untuk mengatakan, "Aku akan segera kembali" apabila suatu saat mereka harus meninggalkan Yesung, walau hanya sekedar ke kamar kecil.
2. Yesung merupakan salah satu member yang multi-talented. Dia memiliki bakat dalam beryanyi, bermain piano, dance, dan berakting. Pada satu waktu, dia pernah diundang ke sebuah acara televisi untuk menunjukkan bakatnya dalam berakting. Saat itu dia ditantang untuk berpura-pura mati karena ditembak dan ditusuk pedang. Dan ternyata, Yesung dengan sukses berhasil menunjukkan bakatnya di acara tersebut.
3. Ada satu sifat Yesung yang terkadang membuat member Super Junior kesal dengannya, yaitu suka memegang wajah mereka. Yesung mengatakan, "Aku memang dari kecil suka memegang wajah orang dan memang aku suka memegang wajah member Super Junior ketika sedang tidur. Karena saat tidur, anak-anak Super Junior sangat lucu dan terlihat polos."
4.Ada beberapa orang yang mengatakan bahwa Yesung memiliki aura tersendiri. Beberapa hal yang bisa jadi bukti :
- Eunhyuk paling malas apabila masuk ke kamar Yesung. Alasannya karena dia merasa bahwa kamar Yesung mempunyai aura yang berbeda.
- Begitu juga menurut Siwon. "Ketika Yesung berdiri di belakangmu, auranya berbeda sekali. Seperti ada hawa dingin yang keluar."
5. Ternyata, Yesung merupakan satu-satunya member Super Junior yang jago dalam hal potret memotret, apalagi di bidang "cute-self" potret. Dia sering berkomentar bila melihat orang-orang memotret dengan teknik yang salah. "Arrrghh, aku ingin membunuh mereka semua. Teknik pengambilan mereka semua salah. Seharusnya itu sepert ini. Terutama untuk orang yang bermata kecil seperti aku. Mereka harus meletakkan kamera beberapa cm diatas kepala, lalu arahkan pandangan kalian ke atas. Miringkan kepala beberapa derajat, kemudian tersenyum. Teknik potret seperti ini akan membuat mata kita lebih besar dan berbinar." Oleh karena itu, foto-foto Yesung yang beredar di internet rata-rata diambil dengan teknik yang dia jelaskan sebelumnya.
6. Ketika tidur, Yesung suka berpindah kamar. Yesung memiliki kebiasaan suka bangun dan tidur di kasur yang berbeda setiap 20 menit. Ini biasanya terjadi ketika member Super Junior menginap di hotel saat malam. Yesung suka berpindah tempat tidur setiap 20 menit ke kasur member yang lainnya. Dan bukan hanya menumpang tidur, dia juga suka meraba bibir member lain yang sedang tidur. Buktinya, Kangin pernah bercerita, "Rasanya aku mimpi Yesung ada di dalam kamarku. Begitu aku bangun, tidak ada siapapun di kamarku. Seram kan?"
7. Yesung juga memiliki jiwa sosial yang kuat. Ini terlihat saat kecelakaan yang menimpa Super Junior tahun 2007, Yesung menangis atas kecelakaan yang menimpa Leeteuk, Eunhyuk, Shindong, dan Kyuhyun. Dia bahkan berkata pada Leeteuk agar jangan khawatir, sebab ada dirinya yang akan menjaga seluruh member SuJu. Dan ketika melihat keadaan Kyuhyun yang paling parah, hal itu membuat Yesung tidak kuat menahan tangis. Yesung termasuk member yang cukup akrab dengan Kyuhyun, dikarenakan usia Kyuhyun yang hanya berbeda setahun dengan adiknya sendiri. Yesung berkata, "Kalau kau sembuh, aku tidak akan marah lagi meskipun kau selalu berbuat iseng padaku."
8. Kangin pernah cerita bahwa ayahnya shock berat dengan ibu Yesung. Saat itu diadakan pertemuan antara orang tua member Super Junior. Ibu Yesung berbicara dengan orang tua member Super Junior yang lain. Beliau juga berbincang dengan ayah Kangin. Tiba-tiba ibu Yesung berbicara, "Hai, kamu kan seumuran sama saya. Ayo, kita berteman." Ayah Kangin langsung stress dan akhirnya ia tidak pernah datang lagi ke pertemuan orang tua member Super Junior.

0 komentar:

Posting Komentar

 

(c)2009 This my blog :). Based in Wordpress by wpthemesfree Created by Templates for Blogger